DANSATLINLAMIL 1 JAKARTA TERIMA PENYERAHAN JABATAN KOMANDAN KRI TELUK HADING 538

Laporan Red

Jakarta – Satya Wira Jala Dharma. Komandan Satuan Lintas Laut Militer (Dansatlinlamil) 1 Jakarta Kolonel Laut (P) Tarus Rostiyadi menerima penyerahan jabatan Komandan KRI Teluk Hading 538 dari Letkol Laut (P) Roni, yang dilaksanakan di Gedung Laut Natuna, Mako Satlinlamil 1 Jakarta, Jumat (13/8). Pada acara tersebut, dihadiri oleh para komandan KRI Satlinlamil 1 yang berada di pangkalan Jakarta.

Letkol Laut (P) Roni akan menempati jabatan yang baru di jajaran Lantamal VII Kupang sebagai Komandan Pangkalan Angkatan Laut Labuhan Bajo. Alumni AAL angkatan 48 tahun 2002 ini menjabat Komandan KRI Teluk Hading 538 sejak 19 September 2019.

Dalam amanatnya Komandan Satlinlamil 1 Jakarta mengatakan, bahwa Sertijab Komandan KRI merupakan bagian dari pembinaan personel. Hal ini merupakan kesempatan dan peluang untuk mengembangkan kepemimpinan dan kemampuan sekaligus mewujudkan organisasi yang lebih besar, sehat dan dinamis dan selamat bertugas Letkol Laut (P) Roni di tempat kedinasan yang baru.

Sementara itu Panglima Kolinlamil Laksma TNI Erwin S Aldedharma menginstruksikan kepada jajaran Satlinlamil 1 Jakarta untuk secara terjadwal melakukan pemeliharaan dan perawatan terhadap unsur-unsur KRI agar selalu siap operasi.

KRI Teluk Hading dibangun oleh VEB Peenewerft, Wolgast, Jerman Timur pada tahun 1978 untuk Angkatan Laut Jerman Timur dengan nomor lambung 614. Kapal berjenis Frosch-I/Type 108 ini masuk armada pada tahun 1994. KRI Teluk Hading bertugas sebagai armada pendarat bagi pasukan Marinir TNI AL dan juga sebagai kapal pengangkut logistik. (Dispen Kolinlamil).